Nusantaramaju.com - Pimpinan Wilayah (PW) Pemuda Muslimin Indonesia (Pemuda Muslim) Provinsi Sumatera Utara menyatakan penolakan keras terhadap rencana pembongkaran Masjid Al Ikhlas yang berada di Dusun VIII, Desa Medan Estate, Kabupaten Deli Serdang.
"Kami Pemuda Muslim Sumut menolak keras rencana penggeseran dan pembongkaran Masjid Al Ikhlas Dusun VIII Desa Medan Estate, yang disebut-sebut akan dibongkar oleh pengembang, tolak pembongkaran Masjid", tegas Solihan Hasibuan mewakili Ketua PW Pemuda Muslim Sumut Dr.Suasana Nikmat Ginting, MA dilokasi masjid usai sholat dzuhur, Senin (26/1/2026).
Disebutkannya, Ketua PW Pemuda Muslim Sumut Dr Suasana Nikmat Ginting MA tidak bisa hadir, beliau sedang berada di daerah.
"Saya diamanahkan oleh Ketua Pemuda Muslim Sumut, pasang bendera Pemuda Muslimin Indonesia di Masjid Al Ikhlas, ini bentuk dukungan kita, menolak keras rencana Penggeseran/ Pembongkaran Masjid Al Ikhlas", ujar Aktivis Pemuda Muslim Sumut ini, meniru ucapan ketua wilayah.
Ketua PW Pemuda Muslim Sumut menegaskan bahwa Masjid Al Ikhlas merupakan aset umat yang berdiri di atas tanah wakaf, sehingga tidak dapat dibongkar atau dialihfungsikan secara sepihak oleh pihak manapun.
PW Pemuda Muslim Sumut menilai, pembongkaran masjid tidak hanya melukai perasaan umat Islam, tetapi juga berpotensi memicu keresahan sosial di tengah masyarakat.
Apalagi masjid tersebut telah lama menjadi pusat kegiatan ibadah dan sosial warga sekitar dan umat muslim, kami ingatkan pihak yang ingin membongkar masjid jangan buat kegaduhan apalagi akan memasuki Bulan Suci Ramadhan 1447H.
Selain itu, PW Pemuda Muslim Sumut meminta pemerintah daerah dan aparat terkait untuk segera turun tangan menghentikan rencana pembongkaran tersebut serta memberikan perlindungan hukum terhadap Masjid Al Ikhlas sebagai tanah wakaf.
“Kami mendesak Pemkab Deli Serdang, Kementerian Agama, serta Badan Wakaf Indonesia agar bersikap tegas menjaga status wakaf Masjid Al Ikhlas. Negara wajib hadir melindungi rumah ibadah,” lanjutnya.
PW Pemuda Muslim Sumut juga mengajak seluruh elemen masyarakat, ormas Islam, dan tokoh agama untuk bersatu mengawal persoalan ini agar tidak terjadi tindakan sewenang-wenang terhadap aset umat.
Tokoh Tabagsel/ Koordinator DNT Dukung Aliansi Ormas Islam dalam Mempertahankan Masjid
Ditempat yang sama, Koordinator Dalihan Na Tolu (DNT) yang juga Tokoh Tabagsel, Aiptu (P) Zainal Abidin Hasibuan, SH meminta Aliansi Ormas Islam dalam hal ini Pemuda Muslim dan Ormas Islam lainnya untuk tetap semangat mempertahankan Masjid Al Ikhlas, tegakkan kebenaran, ujar Zainal memberikan motivasi.
"Secara pribadi, saya sangat prihatin soal pemindahan masjid Al Ikhlas ini, kenapa harus dipindah masjid ini, setau saya masjid merupakan wakaf, tidak boleh dipindah atau digusur se-enaknya", kata Purnawirawan Polri ini, ujarnya singkat. (Red.06)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah sesuai topik dan menjaga etika sopan-santun